Asnani Ummu Afra
Selatpanjang, Kepulauan Meranti, Riau.
Senin, 5 September 2021
Alhamdulillah...
Buku Back To Nature dan Bahagia nya Menjadi Penulis telah selamat sampai dirumah Perumnas Dorak pada Ahad, 4 September 2021. Pukul 02:15 sore, sepulang suami saya dari Dinas pagi di RSUD Dorak, Selatpanjang, Kepulauan Meranti. Pada empat bulan ananda Wan Zadit Taqwa. Ini berarti, sudah empat bulan saya aktif menulis dan aktif lagi di blog saya.
Alhamdulillah pangeran senior saya antusias dan senang melihat buku saya sudah terbit. Saya sendiri juga begitu senang. Namun saya orangnya tidak ekspresif ya. Jadi pas buku sampai, ekspresi saya biasa saja, niat mau foto bareng sama buku juga jadi urung. Karena lagi berantakan momong bayi dan belum siap siap. Padahal Sudah ditawari sama pangeran senior, dan dia mau jadi fotografer nya. 🤗😄😄🥰. Begitu lah cerita buku cetak pertama sampai kerumah.
*Menulis di Mana Saja*
Seorang pakar mengatakan begini, “Seorang penulis yang baik biasanya juga pencatat yang baik.”
Saya mencatat hal-hal penting yang saya dapatkan dari buku bacaan. Kadang juga mencatat sesuatu yang menarik ketika membaca surat kabar atau majalah, dan buku. Bahkan, ketika seminar pun selalu ada saja yang saya catat. Apalagi mengikuti kajian atau pengajian. Entah itu poin-poin atau kata-kata motivasi dari sang pembicara atau ustadzah saya
Saya selalu membawa notes (buku kecil) untuk mencatat kejadian-kejadian yang menarik perhatian. Dengan membawa notes, saya bisa mencatat di mana saja. Mungkin di kafe, di warung makan, di kendaraan, bahkan mungkin di tepi jalan.
*Kebiasaan mencatat itu masih saya lanjutkan sampai saat sekarang.*
Jadi, kalau ada yang mengeluhkan sempitnya waktu rasanya kok tidak masuk akal. Menurut saya sih, yang lebih masuk akal sebagian alasan kenapa kita gagal menulis itu karena *tidak adanya kemauan kuat menulis*. Betul, nggak!
Anda berkilah, “Kan tidak mungkin mencatat atau menulis dengan laptop di mana-mana?”
Betul! Anda tidak perlu mendemonstrasikan pemakaian laptop di trotoar. Anda juga tidak mungkin membuka laptop di warung makan, di halte, atau di taman.
Asal tahu saja, *Anda hanya membutuhkan kertas dan pena saja untuk menulis di mana saja*.
Apalagi saat sekarang teknologi sudah semakin canggih. Anda punya gawai yang bisa untuk menulis, apalagi sekadar mencatat saja.
Ayo, menulis….
Semangat menulis
Semoga kita semua sehat sehat sehat selalu...
Semoga dipanjangkan olehNya umur berkah kita aamiin...
#challagemenulisblog30hari
#asnaniummuafrablogger
#challege16menulisblog
Tidak ada komentar:
Posting Komentar